This page is a translated version of the page 2022:Registration and the translation is 89% complete.
Outdated translations are marked like this.

Tentang Wikimania 2022

Wikimania merupakan konferensi tahunan gerakan Wikimedia untuk merayakan proyek pengetahuan bebas dan terbuka yang bisa terwujud nyata dikarenakan para komunitas sukarelawan. Pada tahun ini, Wikimania akan mengajak para Wikimedian untuk merancang, merayakan, dan terhubung, baik secara daring maupun secara luring. Konferensi ini akan berlangsung selama 4 (empat) hari dan memiliki beragam bentuk kegiatan, dari kumpul bersama, diskusi, pertemuan, pelatihan, hingga lokakarya, serta untuk membahas masalah yang ada, laporan terkait proyek dan pendekatan baru serta bertukar ide.

Tema Wikimania sesi daring tahun ini adalah “Edisi Festival”. Kita akan hadir bersama-sama untuk menyoroti berbagai ragam proyek dan kelompok-kelompok dalam gerakan kita serta untuk merayakan keberagaman komunitas kita ini. Acara Wikimania: Edisi Festival! dapat diringkas dalam tiga kata: acara ini akan menyenangkan, hidup, dan penuh semangat; akan penuh dengan semangat kewilayahan, memberikan panggung kepada komunitas-komunitas di seluruh gerakan Wikimedia melalui pesta raya ini; dan dipergunakan untuk menyambut para pendatang baru dengan penuh keramahan, menciptakan ruang aman bagi peserta yang hadir untuk pertama kalinya dalam suasana penuh pencerahan dan ilham.

Ayo daftar!

Pendaftaran Wikimania sesi daring akan berlangsung hingga akhir acara Wikimania yaitu pada tanggal 14 Agustus 2022. Dengan melakukan pendaftaran, Anda akan diberikan akses untuk acara Wikimania sesi daring. Acara luring versi lokal memiliki proses pendaftaran terpisah.

Kami bekerja sama dengan penyedia layanan untuk konferensi Wikimania 2022. Silakan baca pernyataan privasi Wikimania 2022 untuk informasi lebih lanjut.




 
Wikimania 2022 In-person events